Kamis, 31 Desember 2020

Selamat Tahun Baru 2021

Pergantian Tahun
Oleh : Nasirun

Suara dentuman menggema di angkasa raya
Warna-warni nan elok bak bintang gemintang
Menari-nari bak bidadari, kembang api
Sebagai pertanda pergantian titimangsa

Selamat tinggal 2020, ku tinggalkan engkau sebagai kenangan
Berjuta kenangan manis yang tak terlupakan
Pun kenangan pahit sebagai ingatan
Selamat datang 2021, kan ku songsong engkau sebagai harapan

Harapan tuk lebih baik disetiap lini kehidupan
Langkahkan kaki dengan penuh keyakinan
Melangkah dalam ridho Illahi 
Selamat tahun baru 2021


Palembang, 1 Januari 2021

BCKS HARI KETUJUH

Hari ketujuh pelatihan BCKS, masih mengimplementasikan tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat. Dimulai dari bangun pagi dan beribadah. Seperti...